KPU Tangsel Deklarasi Kampanye Damai, Timses Diajak Jaga Ketertiban Bersama

2 minutes reading
Wednesday, 25 Sep 2024 02:04 0 19 Redaksi

TANGSEL (tangerangsiber.id) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan menyelenggarakan deklarasi kampanye damai, Deklarasi Kampanye damai diselenggarakan di Hotel Swiss-bel, Tangsel,

Ketua KPU Tangsel, Muhammad Taufiq Mizan, mengatakan deklarasi yang digelar poin utamanya diharapkan calon walikota dan wakil walikota menjaga perdamaian, persatuan, dan kesatuan saat kampanye hingga perhitungan suara selesai

“Agar Subtansi Pilkada Damai itu dipahami dengan baik dan bijak sana bukan hanya oleh pasangan calon, tetapi oleh tim pemenang, tim kampanye, tim sukses dan kalangan Masyarakat dan jaringan jaringan yang lain yang mereka miliki agar menjaga kedamain dan ketertiban, kemudian kita tidak boleh politisasi sara, meyebar kebencian lewat hoax,” ujar Taufiq, Selasa (24/09/2024).

Taufiq menjelaskan pihaknya juga meminta kedua pasangan calon yang maju untuk berkomitmen dengan mewujudkan Pilkada damai yang telah dideklarasikan tadi,

“Agar Subtansi Pilkada damai itu dipahami untuk menjaga kedamaian dan ketertiban. Kesepakan yang dibuat itu adalah kesepakan Bersama Supaya tidak adanya terjadi gesekan atau benturan di lapangan,” jelasnya.

Taufiq menuturkan jika pihaknya telah memberikan beberapa surat keterangan terkait titik kampanye yang akan dilaksanakan para pasangan calon beserta dengan tim pemenangnya. Selain itu. Taufiq menambahkan, pihaknya pun telah surat keterangan terkait dana kampanye dan besarnya.

“Surat tersebut tentang titik penyebaran alat peraga kampanye atau bahan Kampanye. Kemudian juga nanti titik-titik di rapat umum. (Dana kampanye) Ada batas maksimal besarannya. Terkait ini baru kemarin dirapatkan Bersama dengan dua tim pemenangan pasangan calon dan KPU serta Bawaslu,” ungkapnya.(raf/joe)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Featured

Recent Comments

No comments to show.
LAINNYA